
PM Israel Benjamin Netanyahu (Foto: Times of Israel)
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengungkapkan pasukan Israel telah menjatuhkan 153 ton bom di Gaza selama periode gencatan senjata.
Pernyataan tersebut disampaikan Netanyahu saat pembukaan sesi musim dingin Knesset (Parlemen Israel), melansir laman Yenisafak, Selasa (21/10/2025).
Selama pidato parlemennya, Netanyahu menghadapi interupsi berulang dari anggota parlemen oposisi saat ia merinci tindakan militer yang dilakukan setelah dua tentara Israel tewas.
Kantor media pemerintah Gaza telah mendokumentasikan 80 pelanggaran gencatan senjata oleh Israel. Pelanggaran-pelanggaran ini, menurut kantor media Gaza, telah mengakibatkan 97 warga Palestina tewas dan 230 luka-luka sejak gencatan senjata secara teoritis dimulai.